Loading...

Tujuan

Membina dan mengembangkan karir mahasiswa dan alumni

Meningkatkan kualitas alumni dan mahasiswa untuk berintegrasi dengan dunia usaha

Pengembangan hubungan dan kerjasaa keamlumnian

Membina jiwa wirausaha dan keprofesionalisme mahasiswa sebagai bekal memasuki dunia kerja

Visi

Sebagai pusat pembinaan karier dan kewirausahaan dalam menghasilkan lulusan yang mandiri, inovatif, kreatif dan mampu bersaing di pasar kerja nasional/global juga mampu menciptakan peluang kerja berbasis moral agama.

Misi

Mengembangkan softskill mahasiswa dalam mempersiapkan kompetensi karier di dunia kerja terintegrasi dengan kegiatan kokurikuler dan extrakurikuler

Mengembangkan dan meningkatkan kegiatan civitas akademika dalam kerjasama dengan stake holders (masyarakat dan dunia usaha) untuk mengintegrasikan kegiatan akademik dengan dunia usaha

Memberi wahana pengembangan dan pemasyarakatan usaha mandiri ( kewirausahaan) bagi civitas akademika yang mampu menciptakan lapangan kerja.

Struktur Organisasi

Program Kerja

Pengembangan Karir

Publikasi Lowongan Kerja dan Magang

Agar mahasiswa dan alumni Universitas Airlangga dapat menjangkau informasi lowongan pekerjaan/magang secara luas, DPKKA UNAIR dengan rutin membagikan info lowongan magang atau pekerjaan melalui berbagai kanal.

Program Magang

Upaya untuk mendorong mahasiswa agar memiliki pengalaman kerja sebelum lulus melalui program magang, di antaranya: Magang & Studi Independen Bersertifikat (MSIB), MAGENTA BUMN, dan Magang Reguler.

Campus Hiring/Talent Scouting

Kegiatan yang memfasilitasi perusahaan atau instansi mitra untuk mengadakan rekrutmen dan menjaring talenta unggul di lingkungan Universitas Airlangga.

Company Goes to Campus

Memfasilitasi sesi presentasi dan company branding dari perusahaan atau lembaga untuk berbagi informasi terkait persiapan karir, magang, motivasi karir dan beasiswa.

Career Preparation Program

Program pendampingan karir bersama para praktisi profesional agar mahasiswa dan alumni lebih siap dalam menghadapi dunia kerja. Meliputi pelatihan menulis CV dan surat lamaran, pembekalan wawancara kerja, hingga optimalisasi penggunaan LinkedIn.

Pelatihan Sertifikasi

Memberikan pembekalan karir berupa pelatihan hard skill kepada mahasiswa dan alumni. Diakhir nanti para peserta akan mendapatkan sertifikat kompetensi yang telah diikuti

Airlangga Career and Internship Club (ACIC)

Program seminar umum yang mengundang narasumber dari berbagai perusahaan atau alumni berpengalaman untuk membagikan wawasan seputar pengembangan karir, perkembangan dunia kerja, dan peningkatan soft skills maupun hard skills.

Enrichment Program

Membekali calon wisudawan dalam memasuki dunia kerja, meliputi gambaran prospek pekerjaan, penetapan tujuan hidup pasca lulus sarjana (kerja atau lanjut sekolah) serta tips dan triks untuk lolos dalam tes kerja.

Career Counseling

Fasilitas konsultasi untuk mahasiswa dan alumni yang membutuhkan saran atau arahan seputar pengembangan karir, identifikasi minat dan bakat, dan kesulitan dalam dunia kerja. Tujuannya agar mahasiswa dan alumni dapat memiliki pekerjaan yang sesuai dengan yang diimpikan.

Airlangga Career Days (ACD)

Merupakan serangkaian kegiatan yang dilakukan oleh DPKKA untuk memberikan tips pengembangan karir, info lowongan kerja, dan tips meningkatkan kompetensi peserta dalam berbagai aspek yang relevan menyambut dunia kerja melalui pengenalan portal karir kepada alumni dan mahasiswa akhir.

Airlangga Career Fair

Bursa kerja yang mempertemukan perusahaan/instansi dengan talenta berbakat yang siap kerja. Sehingga, Alumni dapat terbantu dalam menemukan pekerjaan impiannya, dan perusahaan pun dapat menemukan kandidat yang potensial dari Universitas Airlangga.

CV ATS Maker

Platform pembuatan CV ATS otomatis yang dapat dimanfaatkan oleh alumni dan mahasiswa secara gratis melalui web dpkka.unair.ac.id. Bertujuan untuk mempermudah pengguna dalam membuat CV ATS yang baik dan benar sehingga dapat lolos seleksi pemberkasan saat melamar kerja.

Catalist Career

Assesment Pengukuran Minat Karir Mahasiswa

Inkubasi Kewirausahaan

Airlangga Young Entrepreneur (AYE)

Program pendampingan sekaligus inkubasi kewirausahaan untuk mahasiswa yang sedang merintis bisnis. Meliputi sesi mentoring bersama pengusaha berpengalaman, bootcamp, hingga bantuan pendanaan modal berbisnis.

Airlangga Entrepreneur Club (AEC)

Seminar kewirausahaan yang dihadiri langsung oleh pengusaha atau praktisi di dunia industri sebagai pembicara utama. Program ini menjadi sumber motivasi dan inspirasi bagi calon entrepreneur untuk terus melanjutkan bisnis yang sedang dirintis.

Komunitas Kewirausahaan

Sebuah komunitas yang mewadahi para entrepenur dari kalangan alumni dan mahasiswa Universitas Airlangga dengan misi menciptakan ekosistem kewirausahaan yang berkelanjutan di lingkungan Universitas Airlangga. Kegiatan rutin: Legal Day, Cofee Time with Mentor, Funding Week, dan Airlangga Market.

Wisudawan Wirausaha

Wisudawan Berprestasi di bidang kewirausahaan.

Wirausaha Merdeka (ACEC)

Merupakan program bagian dari Kampus Merdeka oleh Kemdikbud Ristek yang bertujuan untuk memfasilitasi mahasiswa dalam mengembangkan potensi sebagai calon wirausahawan.

Buku Jejak Kewirausahaan (Airlanggapreneur)

Buku yang berisi tentang kumpulan prestasi bidang kewirausahaan yang ditorehkan oleh alumni dan mahasiswa Universitas Airlangga. Buku ini didedikasikan untuk mereka yang ingin mencari sumber inspirasi dan motivasi dalam berwirausaha.

Alumni

Alumni

Tracer Study, Survei tentang evaluasi keterkaitan seistem pendidikan di Universitas Airlangga dengan penerapannya di DUDIKA. Data yang dihimpun akan dijadikan acuan peningkatan mutu Pendidikan.

Tracer Study

Survei tentang evaluasi keterkaitan seistem pendidikan di Universitas Airlangga dengan penerapannya di DUDIKA. Data yang dihimpun akan dijadikan acuan peningkatan mutu Pendidikan.

Employer Reputation

Salah satu indikator penilaian Quacquarelli Symonds World University Ranking (QS WUR) yang menitikberatkan pada reputasi Alumni Universitas Airlangga bagi institusi pengguna lulusan.

User Survey

Survey yang ditujukan untuk pengguna lulusan untuk mengetahui kualitas dan performa lulusan Universitas Airlangga. Data yang dihimpun dijadikan acuan strategi peningkatan mutu lulusan.

Gathering Alumni

Untuk menguatkan jejaring alumni Universitas Airlangga, DPKKA bersama IKA UNAIR secara rutin mengadakan acara Gathering Alumni. Acara ini secara khusus menjadi media utama bagi alumni dalam memperluas koneksi, mempererat solidaritas, serta menyalurkan kontribusi terhadap sosial dan kemajuan Universitas Airlangga.

Gathering Mitra Industri

Gathering mitra industri adalah acara mempertemukan berbagai mitra industri dan profesional dari sektor industri tertentu. Tujuan dari gathering ini adalah untuk menjalin hubungan yang lebih erat antara universitas dan dunia industri, serta untuk membangun kemitraan yang saling menguntungkan.

Submit Forbes & Branding Media (Alumni Outcomes)

Laporan Forbes & Branding Media yang menyoroti prestasi alumni Universitas Airlangga di berbagai bidang. Laporan ini merupakan bukti nyata kontribusi alumni terhadap masyarakat dan pengakuan media terhadap pencapaian mereka.

Alumni Talk / Podcast Alumni

Podcast yang menghadirkan alumni Universitas Airlangga sebagai narasumber utama untuk berbagi kisah sukses, pengalaman, dan motivasi. Program ini juga menjadi wadah bagi alumni untuk mempererat ikatan dengan sesama alumni dan civitas akademika.

Alumni Pedia

Ensiklopedia yang memuat informasi tentang alumni Universitas Airlangga yang telah berprestasi di berbagai bidang. Alumni Pedia menjadi sumber referensi yang berharga bagi siapapun yang ingin mengetahui lebih banyak tentang alumni dan kontribusinya di masyarakat.

Buku Jejak Ksatria Airlangga (JLKA)

Buku yang mendokumentasikan kisah-kisah inspiratif dari para alumni Universitas Airlangga yang telah berjuang dan sukses di berbagai bidang. Buku ini diharapkan dapat menjadi sumber inspirasi bagi generasi berikutnya.

Kalangga

Kalangga adalah majalah yang diterbitkan oleh Universitas Airlangga yang berisi informasi tentang kegiatan dan prestasi alumni. Majalah ini menjadi sarana utama untuk mengabarkan kabar terbaru dari alumni kepada masyarakat luas.

Database Alumni

Database komprehensif yang berisi informasi tentang seluruh alumni Universitas Airlangga. Database ini mempermudah pelacakan dan pengelolaan data alumni untuk keperluan strategis dan operasional universitas.